5 Web Browser Khusus Untuk Anak-anak Yang Aman

Mungkin Informasi tentang Browser ini tidak diperlukan oleh teman-teman Patriot Nekad, tapi ini dapat berguna untuk adik-adik kecil Patriot Nekad. Internet punya sisi baik dan buruk dari akses konten online, berbagi dan interaksi. Dengan anak-anak mengakses internet, orang tua akan khawatir bagaimana cara mengatur akses internet anak mereka. Untungnya, ada beberapa cara untuk bisa mengecek dan memberikan lingkungan internet yang aman bagi anak. Selain mengajarkan dan menasihati anak-anak pada jenis konten yang boleh diakses, orang tua juga dapat men-download atau menginstal software web browser khusus yang hanya memungkinkan akses ke konten yang aman bagi anak-anak di internet. (klik tulisan biru dibawah judul browser untuk men-download)

1. KidZui

KidZui adalah web browser yang paling populer dan sangat efisien untuk anak-anak. Anda dapat mendownloadnya sebagai web browser atau digunakan sebagai plugin Firefox untuk kontrol orangtua yang efektif. Browser KidZui menyediakan akses ke versi konten yang ramah bagi anak-anak dari situs Youtube yang menampilkan video lucu dan selebriti favorit anak seperti Justin dan Miley.
kidzui browser for kids 5 Web Browser Khusus Untuk Internet Anak Yang Aman
Kidzui juga menampilkan kualitas permainan yang bisa membantu pengembangan anak-anak secara keseluruhan. Seperti permainan mind puzzles, dress up, arcade dan permainan lainnya seperti Lego Indiana Jones atau Secret Bear World. Kidzui menawarkan sumber daya online baru dan menarik bagi anak-anak seperti website dan tools baru bagi anak-anak.

2. PikLuk

Pikluk adalah web browser yang sangat baik yang dirancang khusus untuk anak-anak. Sebagai orang tua, Anda bisa mengontrol semua konten yang bisa diakses oleh anak dan bahkan bisa menghentikan akses ke situs yang Anda merasa tidak baik untuk anak. Anda bisa login ke dashboard di pikluk.com dari mana saja (bahkan di tempat kerja) untuk tetap mengecek interaksi email anak dan situs yang diperbolehkan.
pikluk kids browser 5 Web Browser Khusus Untuk Internet Anak Yang Aman
Selain itu, saat anak Anda menggunakan internet dengan browser PikLuk. Browser punya antarmuka yang penuh warna dan menarik yang membuat anak Anda akan mencintainya dan Anda sebagai orangtua juga akan menyukainya karena adanya fitur yang ketat dalam pembatasan konten online.

3. Internet Explorer – IE 9 kids safe browser

IE 9 kids safe browser telah dibuat oleh CEOP (Child Exploitation and Online Protection Centre) dan Microsoft. Browser ini adalah versi kustom dari browser Internet Explorer bagi anak-anak dengan akses cepat ke CEOP’s one stop shop untuk keamanan internet.
ie9 browser for kids 5 Web Browser Khusus Untuk Internet Anak Yang Aman
Browser ini hanya tersedia untuk pengguna sistem operasi Windows 7 menggunakan browser Internet Explorer. Cukup kunjungi website dan lakukan upgrade di browser IE 9 yang sudah ada dengan CEOP kids protection.

4. Zac Browser

Zac Browser adalah web browser gratis yang dikembangkan khusus untuk anak-anak dengan Autisme dan kebutuhan khusus. Browser ini menyediakan banyak fitur dalam mengelola konten dan kustomisasi lainnya. Anda bisa mengontrol penggunaan browser anak dengan pengaturan timer. Selain PC, Zac Browser juga kompatibel untuk berjalan di ponsel dan tablet.

5. Firefly

Firefly adalah software web browser sederhana untuk anak-anak. Pengguna Windows dapat menginstal web browser ini untuk memberikan anak-anak mereka antarmuka browsing internet yang aman. Browser ini dimulai dari luciboo.com dan Anda dapat menavigasi lebih lanjut untuk halaman yang disukai atau menambahkan website di dalam favorit. Browser ini memberikan hasil pencarian Google yang aman bagi anak dan orang tua dapat mengatur timer untuk membatasi durasi penggunaan internet bagi anak.
Semoga bermanfaat! icon wink 5 Web Browser Khusus Untuk Internet Anak Yang Aman 

Post oleh : Seto

0 Tanggapan:

Posting Komentar

Bagi temen-temen Patriot Nekad yang belum mengerti, atau ada kritik dan saran tentang artikel diatas, mohon meninggalkan komentar di di bawah